Medan -halomedan.co
Dua pembobol toko pakaian di Jalan Yos Sudarso Medan, terekam kamera CCTV. Salah seorang pelaku di ketahui mengenakan atribut dan jaket ojek berbasis online.
Dari rekaman tersebut diketahui aksi pembobolan toko pakaian terjadi pada tanggal 15 Juni 2019 sekitar pukul 04.30 Wib.
Dua pelaku yang mengendarai sepeda motor berusaha membongkar paksa pintu besi toko dengan menggunakan besi.
Setelah pintu terbuka, salah satu pelaku yang mengenakan jaket salah satu perusahaan transportasi online masuk ke dalam toko di susul dengan rekannya.
Pakaian yang ada didalam toko langsung di bawa kabur oleh para pelaku dengan menggunakan sepeda motor.
Kasus tersebut kini sudah ditangani Polsek Medan Barat. Kanit Rekrim Polsek Medan Barat, Iptu H. manulang mengatakan pihaknya masih melakukan penyelidikan dan sudah memintai keterangan saksi korban.
” Masih dalam penyelidikan dan sudah meminta keterangan saksi korban,” kata Manulang, Rabu ( 18/6).
Pemilik toko, Andika saat dikonfirmasi membenarkan toko miliknya dibobol dua kawanan penjahat.
Sekitar 200 potong pakaian yang ada di dalam toko ludes di bawa kabur pelaku.
” Ada 200 potong pakaian yang diambil. Ditaksir kerugian senilai Rp 20 juta” kata Andika.(Res)
Editor : Rianto