Kodrat Shah Buka Turnamen Sepakbola Paskas Cup 2019

Administrator - Kamis, 28 Februari 2019 15:00 WIB

Medan, halomedan.coKrisis yang sedang melanda sepakbola nasional akibat kasus match fixing yang mengakibatkan sejumlah pengurus dan Exco PSSI menjadi tersangka, akibat terjadinya krisis kejujuran.

Ketua Asprov PSSI Sumut, Kodrat Shah mengatakan hal tersebut saat membuka turnamen sepakbola Paskas Cup 2019 yang digelar Relawan Pasukan Kodrat Shah (PASKAS) di Lapangan Reformasi, Desa Bandar Klippa, Kecamatan Percut Sei Tuan, Kamis (28/2) sore.“Krisis yang melanda sepakbola nasional saat ini, karena tidak ada kejujuran,” kata Kodrat Shah.

Dikatakan, mengurus sepakbola tidak mudah, sebab godaan akan selalu datang. Dikatakan, seperti yang dialaminya saat ia masih mengurus langsung sebagai Presiden Klub PSMS Medan saat masih berkiprah di Liga 2. Tawarannya cukup menggiurkan, namun ditolak, karena dirinya mengedepankan dan menjadikan kejujuran sebagai salah satu modal dalam mengelola Tim Ayam Kinantan. Hasilnya tidak sia-sia, PSMS Medan mencatat prestasi sebagai runner-up dalam Liga 2 2017, serta sekaligus bisa naik ke Liga 1 PSSI 2018.

Disebutkan, PSMS Medan saat ini sedang melakukan persiapan dan dalam tahapan seleksi pemain untuk menghadapi kompetisi Liga 2. Kodrat Berharap, para pemain PSMS nantinya, bisa didominasi pemain asal Sumut. “Kita ingin anak Sumut dominan dalam tim PSMS, sebab kalau pemain asal Sumut kecintaannya pasti lebih besar,” kata Kodrat Shah.

Demikian, Asprov PSSI Sumut juga sedang melakukan seleksi pemain untuk persiapan Pra PON, dan diminta seleksi dilakukan dengan jujur dan tak mengenal istilah pemain titipan pengurus. “Kita harus jalankan seleksi dengan jujur agar tim sepakbola Sumut bisa lolos dan menjuarai PON,” kata Kodrat Shah.

Dalam kaitan digelarnya turnamen sepakbola PASKAS Cup 2019, Kodrat Shah berharap bisa melahirkan pemain-pemain sepakbola andal Sumut, khususnya dari Kecamatan Percut Sei Tuan. Turnamen ini diharapkan berlangsung sukses dengan menjunjung sportifitas dan tanpa diwarnai keributan.

Mencari Pemain Andal

Ketua Relawan Pasukan Kodrat Shah (PASKAS), Parlindungan Hutabarat didampingi ketua panitia pelaksana Dedi Siregar S.Sos, mengatakan turnamen ini memperebutkan Piala Ketua Asprov PSSI Sumut Kodrat Shah yang juga Ketua MPW Pemuda Pancasila Sumut, dan bertujuan mencari pemain-pemain sepabola andal bagi Sumut, khususnya Deliserdang.Parlindungan Hutabarat mengatakan, di Deliserdang, khusus di kecamatan Percut Sei Tuan turnamen sepakbola sudah jarang digelar. “Sebab itu, relawan PASKAS memfasilitasi turnamen sepakbola ini, untuk menggiatkan pembinaan sepakbola di Deliserdang umumnya, Percut Sei Tuan khususnya.

Turnamen ini diikuti sebanyak 24 tim dan berlangsung sekitar satu pekan. Pembukaan turnamen dihadiri Ketua PP Medan, AR Batubara, Penanggung-jawab seleksi PSMS, Mulyadi Simatupang, Sekum Asprov PSSI Sumut Ir Fityan Hamdy, Ir Muhammad Ridwan dan Zeini Zen dan Camat Percut Sei Tuan diwakili Kasi Kesos Armen Lubis.

Sebanyak 24 tim yang berpartisipasi dalam PASKAS Cup 2019 adalah Tembung United, Wiraland, Putra Bima (Grup A). KBS, Macan Tapanuli, Bimoli FC (Grup B). Tembung United B, D’Seven, Arseto FC (Grup C). Sampali FC, Perfect FC, Sinar Pagi FC (Grup D). Sapma PP Unimed, Super Sunday FC, SSB GAMS (Grup E). PP DK Per. Mandala, Remesta FC, STOK Bina Guna (Grup F). Klumpang Putra, D’Bara FC, Garuda Bintang FC (Grup G). Bandar Klippa FC, Belawan FC, Bina Remaja FC (Grup H). (red)

Editor
: Administrator

Berita Terkait

Berita

UNPAB Perkuat Budaya Riset Lewat Workshop Internasional Aptisi Sumut

Berita

Misteri “Board of Peace” Dibongkar, GREAT Institute: Keputusan Prabowo di Davos Sudah Benar

Berita

Gebyar Pajak Bapenda Sumut Disebut Lebih Banyak Mudaratnya, Aktivis: Mending Uangnya Buat Pemulihan Pascabencana

Berita

Head to Head di Musda Golkar Sumut: Hendri Sitorus vs Andar Harahap

Berita

IPI–Pegadaian Sumut Bangun Sinergi Investasi Unik, Sampah Ditukar Jadi Emas

Berita

‘Mens Rea’ Membuktikan Humor Tidak Niscaya Lucu