DPC Partai Hanura Pakpak Bharat Gelar Konsolidasi

Administrator - Kamis, 24 Maret 2022 16:03 WIB

Pakpak Bharat, Halomedan.co

Untuk menjalin silaturahmi dan untuk mengembangkan sayap guna memajukan Partai Hanura di Partai Hanura di Pakpak Bharat, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Hanura Pakpak Bharat melakukan konsolidasi dan kordinasi dengan delapan Pengurus Cabang (PAC) Partai Hanura Pakpak Bharat, bertempat di Kantor DPC Partai Hanura Pakpak Bharat, di Kecamatan Salak, Pakpak Bharat, Kamis (24/3/2022).

Rapat Konsolidasi dan Kordinasi dihadiri oleh,Plt.Ketua DPC Partai Hanura Pakpak Bharat,Rianto,SH, Calon Ketua DPC Partai Hanura Pakpak Bharat,Serasi Padang,SE,Calon Sekretaris DPC Partai Hanura,Lambas Seru Manik,SE, dan delapan Ketua/perwakilan Pengurus Anak Cabang (PAC) Pakpak Bharat.

Calon Ketua DPC Partai Hanura Pakpak Bharat Serasi,dalam sambutannya, mengucapkan terima kasih atas kehadiran Plt DPC Partai Hanura Pakpak Bharat, Rianto,SH dalam rapat Konsolidasi dan Kordinasi, dan mengucapkan terima kasih juga kepada delapan Pengurus Anak Cabang Partai Hanura Pakpak Bharat.

“Terimakasih kepada Plt Ketua DPC Partai Hanura Pakpak Bharat, Bapak Rianto, SH yang juga Wakil Ketua DPD Sumatera Utara Partai Hanura,atas waktu dan kesempatan untuk menghadiri acara rapat Konsolidasi dan Kordinasi dengan kami para kader-kader Partai Hanura Pakpak Bharat, ujarnya.

Sambungnya,saya berjanji setelah dilantik menjadi Ketua definitif DPC Partai Hanura Pakpak Bharat dapat membesarkan Partai Hanura Pakpak Bharat, pungkasnya.

Sementara,Plt Ketua DPC Partai Hanura Pakpak Bharat, Rianto, SH dalam arahannya, menghimbau kepada DPC Partai Hanura Pakpak Bharat dan delapan PAC Partai Hanura Pakpak Bharat untuk bersinergi dan bersatu untuk membesarkan Partai Hanura di Pakpak Bharat.

“Satukan barisan, saling bersinergi, dan bersatu untuk membesarkan Partai Hanura Pakpak Bharat, ujarnya.

Lanjutnya, melalui Partai Hanura, kita dapat menjadi anggota DPRD Kabupaten/Kota, ditingkat Propinsi maupun DPR RI dan dapat menjadi Presiden.

“Partai Hanura adalah salah satu Partai pendukung program Pemerintah Pusat, diharapkan Partai Hanura Pakpak Bharat juga mendukung program Pemerintah Kabupaten Pakpak Bharat, tegasnya.

Ia menambahkan, untuk delapan PAC Partai Hanura di Pakpak Bharat agar dapat mengembangkan sayap Partai Hanura sampai tingkat desa.

“Kepada delapan PAC Partai Hanura Pakpak Bharat, kembangkan bendera Partai Hanura untuk tingkat desa, harapnya.

Usai menyampaikan arahannya, Plt Ketua DPC Partai Hanura Pakpak Bharat melakukan tanya jawab, serta menyerahkan Surat Keputusan (SK) Kepada delapan PAC Partai Hanura dan acara ditutup dengan doa.(Hbn)

Editor
: Administrator

Berita Terkait

Berita

UNPAB Perkuat Budaya Riset Lewat Workshop Internasional Aptisi Sumut

Berita

Misteri “Board of Peace” Dibongkar, GREAT Institute: Keputusan Prabowo di Davos Sudah Benar

Berita

Gebyar Pajak Bapenda Sumut Disebut Lebih Banyak Mudaratnya, Aktivis: Mending Uangnya Buat Pemulihan Pascabencana

Berita

Head to Head di Musda Golkar Sumut: Hendri Sitorus vs Andar Harahap

Berita

IPI–Pegadaian Sumut Bangun Sinergi Investasi Unik, Sampah Ditukar Jadi Emas

Berita

‘Mens Rea’ Membuktikan Humor Tidak Niscaya Lucu