PTPPSU - PELTI Gelar Pertandingan Persahabatan di Sibolga

Administrator - Sabtu, 27 Juli 2019 04:48 WIB

SIBOLGA I Halomedan.coRombongan Perkumpulan Tenis Pemerintah Provinsi Sumut (PTPPSU) bertandang ke Kota Sibolga melakukan pertandingan persahabatan dengan Persatuan Lawn Tenis Indonesia Sibolga (Pelti) yang dilaksanakan di Lapangan Tenis Bank Indonesia Sibolga, Sabtu (27/7/2019).

Rombongan PTPPSU ini disambut hangat oleh H Sulhan Sitompul selaku Ketua Pelti Sibolga. Dalam sambutannya Sulhan menyatakan Walikota Sibolga Syarfi Hutahuruk mengucapkan selamat datang pada rombongan PTPPSU.

“Walikota juga telah mempersiapkan ini dengan mendisposisikan Lapangan Tenis Bank Indonesia sebagai tempat kegiatan tanding persahabatan,” ucap H Sulhan Sitompul.

Sulhan juga meminta maaf dengan penyambutan yang kurang memuaskan pada pertandingan persahabatan ini. “Saya memersiapkannya baru semalam. Karena saya baru pulang dari semarang dan Jakarta lalu kemari,” katanya.

Pada kesempatan itu Sulhan juga sempat berkelakar bahwa ia sangat terkejut tim PTPPSU sampai ke kota Sibolga hanya dengan menempuh 10 jam perjalan dengan kondisi semua tim yang sudah berumur.

“Perkiraan saya rombongan akan sampai ke Sibolga dengan 12 jam karena rombongan sudah pada tua semua. Terkejut saya tiba-tiba dikabarkan sudah tiba,” candanya.

Pun begitu, Sulhan menyatakan walaupun tim tenis PTPPSU yang datang sudah cukup umur. Tim tuan rumah Pelti Sibolga pesimis dapat mengalahkan pemain tenis PTPPSU.

Sementara Ilyas Sitorus selaku ketua PTPPSU mengucapkan terimakasih pada Pelti Sibolga yang cukup luar biasa dalam penyambutan tim PTPPSU. “Ini suatu kehormatan bagi kami. Penyambutan ini merupakan spesial dan luar biasa pada kami. Kami mengucapkan terimakasih pada Walikota Sibolga dan Pelti Sibolga,” katanya.

Sementara itu, pada pertandingan pembukaan pasangan tim tuan rumah, Sulhan Sitompul dan Sapran Pohan berhasil menumbangkan pasangan PTPPSU. Pasangan ganda Ilyas Sitorus dan Zakaria (PTPPSU) ditekuk lutut dengan skor 4 : 3.(W03)

Editor
: Administrator

Tag:

Berita Terkait

Berita

Warga Meninggal, Ketua Pewarta Melayat dan Berikan Bantuan

Berita

Bakopam Bersama Polda Sumut Sukses Gelar Desiminasi Pemilu Damai 2024 di Kota Sibolga

Berita

Kapolsek Tegaskan tidak Ada Judi Tembak Ikan di Wilkum Polsek Delitua

Berita

Polda Sumut Atensi Kasus Pelemparan Bom Molotov Ke Rumah Wartawan di Pancur Batu

Berita

GKN di Pemukiman Padat Penduduk, Satresnarkoba Polrestabes Medan Tangkap Pengedar Narkoba

Berita

Polres Madina Bakar Ganja Hasil Operasi Oktober- Desember 2023