Jakarta, – Rapat Paripurna DPR RI resmi menetapkan
Sari Yuliati sebagai Wakil Ketua DPR RI baru, menggantikan Adies Kadir yang mengundurkan diri setelah terpilih sebagai Hakim Konstitusi di MK.
Sidang paripurna dipimpin Wakil Ketua DPR, Saan Mustopa, di Gedung Nusantara, Senayan. Proses penggantian pimpinan ini mengikuti mekanisme tata tertib DPR RI. "Apakah dapat disetujui?" tanya Saan terkait pemberhentian Adies, yang langsung dijawab "Setuju" oleh seluruh anggota dewan.Setelah itu, Partai Golkar mengusulkan
Sari Yuliati sebagai pengganti. Usulan ini disetujui seluruh anggota dewan, dan prosesi pelantikan dilanjutkan dengan pengucapan sumpah jabatan oleh Ketua Mahkamah Agung.Dengan posisi barunya,
Sari Yuliati diharapkan membawa energi baru dalam mengoordinasikan bidang ekonomi dan keuangan di DPR demi kepentingan rakyat.rel