Umum

Ketua Umum PP AMPG Said Aldi Al Idrus resmi menunjuk Rahmaddian Shah sebagai Plh Ketum PP AMPG

Administrator - Rabu, 28 Januari 2026 20:54 WIB
Istimewa
Jakarta - Ketua Umum PP AMPG Said Aldi Al Idrus resmi menunjuk Rahmaddian Shah sebagai Pelaksana Harian (Plh) Ketum Pengurus Pusat Angkatan Muda Partai Golkar (AMPG). Penunjukam ini sesuai dengan Hasil Rapat Pleno PP AMPG pada Senin (26/1/2026) sehubungan dengan Ketua Umum PP AMPG Said Aldi Al Idrus melaksanakan umroh dan lawatan organisasi ke luar negeri. Selain itu, Ketua AMPG Sumatera Utara sekaligus Ketua Koordinator Wilayah Sumatera, Dedi Dermawan Milaya, resmi ditunjuk sebagai Ketua Panitia HUT ke-24 AMPG. Untuk diketahui, SK Plh Ketua Umum diserahkan usai Rapat Koordinasi Panitia Hari Ulang Tahun (HUT) ke-24 AMPG yang digelar di Hotel Aryaduta, Kota Medan, Selasa (27/1/2026). Sementara, keputusan Dedi Dermawan menjadi Ketua Panitia HUT ke-24 AMPG berdasarkan hasil Rapat Pleno pada Kamis, (8/1/2026), bertempat di Kantor DPP Partai Golkar, Jakarta. Penunjukan Rahmaddian Shah sebagai Plh Ketua Umum PP AMPG dianggap langkah strategis organisasi dalam menjaga kesinambungan kepemimpinan, memperkuat soliditas kader, serta memastikan efektivitas pelaksanaan agenda nasional. Ia dikenal sebagai pria yang berpengalaman dalam memimpin organisasi, Rahmaddian Shah dinilai mampu menjalankan konsolidasi keorganisasian. Selain itu, Rahmaddian Shah juga dipercaya mengemban amanah sebagai Ketua Steering Committee (SC) pada peringatan HUT ke-24 AMPG yang akan diperingati pada 11 Februari 2026. Ia menegaskan bahwa rangkaian peringatan HUT AMPG harus dimaknai sebagai momentum penguatan peran organisasi, tidak sekedar acara seremonial. "Menjelang HUT AMPG, sebagaimana yang disampaikan oleh Ketua Umum, momen ini tidak hanya sebagai acara seremonial, namun menjadi pembangkit semangat kejayaan untuk masyarakat," beber Ramaddian Shah. Menjelang HUT ke-24 AMPG, pihaknya telah menyiapkan rangkaian acara, mulai dari Safari Ramadan karena bertepatan bulan puasa. "Kita akan safari Ramadan ke wilayah terdampak bencana, pembagian bingkisan sebanyak 10.000 paket untuk kaum dhuafa anak yatim serta penguatan berbagai kegiatan sosial sebagai wujud kehadiran AMPG di tengah rakyat," ucapnya. Ia mengatakan, puncak peringatan HUT ke-24 AMPG dijadwalkan akan dilakukan pada April 2026. Rangkaian kegiatan diisi dengan Halal Bihalal dan Rapimnas AMPG, serta dihadiri jajaran pimpinan DPP Partai Golkar. "Saya mengucapkan terima kasih kepada Ketua Umum Abangda Said Aldi Al Idrus atas kepercayaan dan amanah yang diberikan serta kepada seluruh kawan-kawan kader PP AMPG atas dukungan dan kebersamaannya" jelas Rahmaddian Shah. Red

Editor
: Administrator
Sumber
:

Tag:

Berita Terkait

Berita

Rangkaian HUT ke-24 AMPG, PP AMPG Salurkan 2.000 Set Peralatan Sekolah Pasca Banjir di Aceh Tamiang

Berita

Pagi Berkah Bersama Ketum AMPG Datuk Said Aldi Al Idrus

Berita

PP AMPG Gelar Rapat Pleno, Tunjuk Ketua AMPG Sumut Dedi Dermawan Milaya sebagai Ketua Panitia HUT ke-24

Berita

Kunjungan Ketum DPP AMPG ke Kediaman Ketua PD AMPG Sumut, Said Aldi : Bahlil Instruksikan AMPG Bantu Warga Terdampak Bencana

Berita

AMPG Sumut Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir di Deli Serdang, Dedi Dermawan : Komitmen AMPG Hadir Membantu Masyarakat

Berita

PERS NASIONAL BERDUKA, H. TERUNA JASA SAID BIN H. MOHAMMAD SAID BERPULANG KE RAHMATULLAH